Spesifikasi dan Harga Microsoft Lumia 640 XL Versi LTE Dual SIM di Indonesia – Microsoft kembali meluncurkan phablet Dual SIM di Indonesia yang kali ini diberi nama Lumia 640 XL LTE. Phablet ini sebelumnya sudah diumumkan di MWC awal tahun ini dan varian 3G dari Lumia 640 XL juga sudah diluncurkan pada April 2015 yang telah lalu. Simak ulasan spesifikasi dan harga Lumia 640 XL LTE di bawah ini untuk mengetahui informasi lengkapnya.
Review Microsoft Lumia 640 XL LTE Dual SIM
Microsoft Lumia 640 XL LTE Dual SIM ini hadir dengan layar sentuh berteknologi HD ClearBlack IPS display berukuran 5.7 inci yang memiliki resolusi 1280×720 pixel dan memiliki perlindungan kaca Corning Gorilla Glass 3. Phablet ini ditenagai oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 400 yang memiliki empat inti serta GPU Adreno 305 sebagai pengolah grafis-nya. Ia hadir dengan RAM sebesar 1GB dan memiliki penyimpanan internal sebesar 8GB yang mana masih dapat ditambah dengan microSD berkapasitas maksimal 128GB.
Pada sektor kamera, Lumia 640 XL hadir dengan 13 megapixel kamera belakang dengan LED Flash. Microsoft juga menanamkan kamera dengan resolusi 5 megapixel pada bagian depannya yang dapat Anda gunakan untuk selfie maupun video call. Lumia 640 XL LTE sudah mendukung Dual SIM pada kedua buah SIM yang dimilikinya, ia juga memiliki jack audio dengan ukuran 3.5 mm dan fitur FM Radio. Lumia 640 XL LTE rencananya akan menggunakan sistem operasi Windows Phone 8.1 yang dapat Anda upgrade ke Windows Phone 10 secara gratis.
Selanjutnya pada sektor konektivitas, Lumia 640 XL LTE hadir dengan 4G LTE, 3G, WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.0 dan GPS sebagai pilihan konektivitas. Phablet ini menggunakan daya baterai sebesar 3000 mAh yang diklaim dapat bertahan hingga 1.5 hari pemakaian wajar.
Spesifikasi Lumia 640 XL LTE Dual SIM
Jaringan 2G | GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 – SIM 1 & SIM 2 |
---|---|
Jaringan 3G | HSDPA 850 / 900 / 1700 / 1900 / 2100 |
Jaringan 4G | LTE 700/800/850/900/1700/1800/1900/2100/2600 TD-LTE 2300 / 2600 (Bands 1, 2, 3, 4, 5, 7, 8, 12, 17, 20, 28, 38, 40) |
Layar | 5.7 inches, 720 x 1280 pixels (~259 ppi pixel density) |
Jenis layar | IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors |
Lain-lain | – Multitouch – Corning Gorilla Glass 3 – ClearBlack display |
Internal | 8GB / RAM 1GB |
Slot | microSD, up to 128 GB |
Kecepatan | HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat4 150/50 Mbps |
Wifi | Wi-Fi 802.11 b/g/n, DLNA, hotspot |
O.S. | Microsoft Windows Phone 8.1 with Lumia Denim |
CPU | Qualcomm Snapdragon 400, Quad-core 1.2 GHz Cortex-A7 |
GPU | Adreno 305 |
Sensor | Accelerometer, proximity, compass |
Kamera belakang | 13 MP, 4128 x 3096 pixels, Carl Zeiss optics, autofocus, LED flash, 1/3′ sensor size, Video 1080p@30fps |
Kamera depan | 5 MP, 1080p |
GPS | Ya, A-GPS, GLONASS |
Java | Tidak |
Fitur lain | – Active noise cancellation with dedicated mic – MP3/WAV/eAAC+/WMA player – MP4/H.264/WMV player – OneDrive (30 GB cloud storage) – Document viewer – Photo/video editor |
Baterai | Tipe Li-Ion 3000 mAh battery Siaga : 936 jam (2G) / 936 jam (3G) Bicara Aktif : 31 jam 20 min (2G) / 23 jam 40 min (3G) |
Harga Lumia 640 XL LTE Dual SIM
Microsoft Lumia 640 XL LTE Dual SIM tersedia dalam warna oranye, hitam, cyan, dan putih. Saat ulasan ini diterbitkan, harga Lumia 640 XL LTE Dual SIM di Indonesia ialah Rp. 3.499.000.
Pada kesempatan tersebut, TS Sridhar, Microsoft Mobile Devices, Direktur (Penjualan), Selatan, mengatakan:
We understand the needs of the Indian consumers and with the Lumia range we have always focused on complementing the needs of the customers across segments by delivering new experiences and features. Lumia 640XL LTE is power-packed offering great productivity at power of 4G.