Tidak berselang lama setelah peluncuran Xiaomi Redmi 4, Xiaomi kembali akan merilis ponsel baru sebagai penerus Redmi 4. Bocoran spesifikasi dan harga Xiaomi Redmi 5 pertama kali ditemukan di situs Weibo (melalui FoneArena). Tidak hanya spesifikasi mendasar saja, spesifikasi jeroan mendalam Redmi 5 pun turut bocor ke Internet. Lalu apa saja sebenarnya spesifikasi Xiaomi Redmi 5? Simak selengkapnya di bawah ini.

Spesifikasi Xiaomi Redmi 5
Spesifikasi Xiaomi Redmi 5
Masih sama seperti Redmi 4, Xiaomi Redmi 5 juga akan hadir dalam dua varian yang salah satunya akan menggunakan chipset Snapdragon 625 dengan GPU Adreno 506 dan varian dua dengan chipset Snapdragon 630 dengan GPU Adreno 508. Selain dapur pacu, Xiaomi juga memberikan beberapa pilihan penyimpanan mulai dari 16 GB hingga 64 GB.
Xiaomi Redmi 5 rencananya akan mengusung layar sentuh seluas 5 inci dengan resolusi Full HD @ 1920 x 1080 pixel dengan antarmuka MIUI 9 berbasis Android Nougat 7.1.1. Untuk urusan fotografi, dikabarkan Redmi 5 akan dipersenjatai kamera 16 megapixel yang dilengkapi dual-tone LED flash serta fitur autofocus bertipe Phase Detection Autofocus. Sementara untuk kamera depannya, dipastikan akan dibekali kamera 5 megapixel yang dapat Anda gunakan untuk selfie dan video call.

Harga Xiaomi Redmi 5
Harga Xiaomi Redmi 5
Berikut adalah prediksi sementara untuk spesifikasi dan harga Xiaomi Redmi 5:
A. Versi Snapdragon 625
- Memory RAM 3 GB / Internal 16 GB dijual dengan harga Rp. 1.620.000 (US $125)
- Memory RAM 3 GB / Internal 32 GB dijual dengan harga Rp. 2.050.000 (US $155)
B. Versi Snapdragon 630
- Memory RAM 3 GB / Internal 32 GB dijual dengan harga Rp. 2.125.000 (US $160)
- Memory RAM 4 GB / Internal 32 GB dijual dengan harga Rp. 2.325.000 (US $175)
- Memory RAM 4 GB / Internal 64 GB dijual dengan harga Rp. 2.525.000 (US $190)
Oh ya untuk tanggal peluncuran, diperkirakan Xiaomi Redmi 5 akan dirilis pada akhir tahun 2017, antara bulan Oktober hingga Desember.
Jika bocoran spesifikasi Redmi 5 di atas benar adanya, hal tersebut akan menjadikan Redmi 5 menjadi ponsel Redmi pertama dengan kelas menengah berkat dukungan layar Full HD 1080p.