OPPO R9 Plus Dirilis, Inilah Spesifikasi dan Harganya – Ponsel cerdas Oppo R9 dan Oppo R9 Plus minggu ini resmi diperkenalkan di Cina. Kedua ponsel tersebut memiliki desain yang identik, namun jika melihat dalamnya, sangat terlihat banyak perbedaannya. Setelah sebelumnya merilis OPPO F1 dengan tema #SelfieExpert, kali ini OPPO kembali menjajal pasar tersebut namun dengan kamera depan 16 MP. Ya, 16 MP, Anda tidak salah baca. Simak selengkapnya di bawah ini.
Review OPPO R9 Plus
OPPO R9 Plus mengusung layar 6 inci dengan resolusi 1920 x 1080 pixel. Layar yang menganut teknologi AMOLED display tersebut memiliki rasio layar ke body sebesar 79.3% dan memiliki tingkat kerapatan ~367 ppi. Ia ditenagai oleh prosesor Octa Core (Quad 1.8 GHz ARM Cortex A72 + Quad 1.2 GHz A53) dengan chipset Qualcomm Snapdragon 652 serta diperkuat oleh GPU Adreno 510 sebagai pengolah grafisnya. Dibagian penyimpanan, OPPO telah menanamkan RAM sebesar 4 GB dan memori internal sebesar 64 / 128 GB yang mana masih dapat ditambah menggunakan microSD berkapasitas maksimal 128 GB. Phablet ini menjalankan Android Lollipop 5.1.1 sebagai sistem operasinya yang dibalut oleh ColorOS 3.0 terbaru pada antarmukanya.
Pada sektor fotografi, OPPO R9 Plus telah dibekali kamera 16 megapixel pada bagian belakangnya yang dilengkapi LED flash, f/2.0 aperture, lensa 5P, sensor Sony IMX298, Phase Detection Auto Focus (PDAF), dan mampu merekam video dengan kualitas 4K atau setara 2160p@30fps. Dibagian depan, ia memiliki kamera 16 megapixel dengan lubang lensa f/2.0 dan sudut pandang 78.1 derajat untuk keperluan selfie dan video call Anda.
Untuk berinternet ria, OPPO telah mempersiapkan konektivitas 3G HSPA+ dan 4G LTE yang kabarnya mampu mengunduh data mencapai 150 Mbps. Slot SIM card yang ia gunakan adalah Hybrid Dual SIM bertipe nano sehingga Anda dapat menancapkan microSD pada salah satu slot kartu SIM-nya. Selain itu, OPPO juga telah menambahkan jenis konektivitas lain seperti: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac (Dual Band), Bluetooth 4.1, dan GPS. Tidak lupa juga OPPO telah melengkapi phablet premium ini dengan sensor pemindai sidik jari pada tombol Home miliknya yang dapat mengenali sidik jari Anda hanya dalam waktu 0.2 detik saja. OPPO R9 Plus menggunakan baterai 4.120 mAh sebagai sumber dayanya yang mendukung VOOC Flash Charge. Hanya dalam waktu 5 menit saja, Anda dapat menggunakan phablet ini sampai 2 jam penuh penggunaan wajar.
Selanjutnya dari segi desain, dapat dilihat pada gambar di atas keseluruhan body-nya dibuat dengan bahan campuran 6.063 aluminium sehingga menghasilkan genggaman yang kencang sekaligus ketebalan yang minimal. Mengadopsi desain candy bar, ia memiliki ketebalan 7.4 mm dan berat hanya 185 gram saja.
Kelebihan OPPO R9 Plus
- Resolusi kamera depan besar (#SelfieExpert)
- Prosesor Octa Core
- RAM 4 GB
- Memiliki sensor fingerprint
- Dukungan fast charging
Kekurangan OPPO R9 Plus
- Belum menggunakan Android Marshmallow 6.0
- Hybrid Dual SIM, tidak dapat menggunakan 2 kartu saat menggunakan microSD
Spesifikasi OPPO R9 Plus
Desain |
|
---|---|
Layar |
|
Penyimpanan |
|
Software |
|
Dapur Pacu |
|
Konektivitas |
|
Kamera Belakang |
|
Kamera Depan |
|
Baterai |
|
Fitur Lain |
|
Harga OPPO R9 Plus
OPPO R9 Plus tersedia dalam varian warna Emas mawar dan Emas klasik. Pada awal peluncurannya, harga OPPO R9 Plus dibanderol sekitar CNY 3299 (64 GB) di Cina atau setara dengan Rp. 6.693.350 di Indonesia. Phablet ini akan mulai dipasarkan pada 12 April 2016. Sayangnya, OPPO masih belum membocorkan informasi kapan phablet ini akan dipasarkan secara global.
Oh ya, OPPO R9 juga telah diluncurkan bersamaan dengan OPPO R9 Plus yang dijual seharga CNY 2799 (Rp. 5.659.200). Untuk OPPO R9, saat ini ia sudah dapat dipesan di Cina. Bagi Anda yang bertempat tinggal di luar Cina, Anda dapat memesan phablet ini melalui situs jual beli seperti eBay.
4 Komentar ke "OPPO R9 Plus Dirilis, Inilah Spesifikasi dan Harganya"