Sama seperti tahun lalu, Asus mengambil kesempatan pada Computex 2016 yang diselenggarakan di tanah airnya, Taiwan, untuk memperkenalkan smartphone flagship terbaru buatannya. Dan masih sama juga seperti sebelumnya, kali ini Asus memperkenalkan lebih dari satu ponsel sekaligus. Tahun ini, sebagai awal, Asus meluncurkan tiga ponsel dengan spesifikasi yang sangat gahar dikelasnya. Tiga ponsel tersebut adalah: Zenfone 3, Zenfone 3 Deluxe, dan Zenfone 3 Ultra – dengan masing-masing kelebihannya.
Di tahun 2015, Asus Zenfone 2 semmpat menjadi salah satu smartphone terlaris di Indonesia. Tidak hanya karena harganya yang terjangkau, namun spesifikasi yang dibawanya juga cukup mumpuni. Apakah di tahun 2016 ini Asus akan mendapatkan keberuntungan yang sama? Simak spesifikasi lengkapnya di bawah ini.
Review Asus Zenfone 3
Spesifikasi Asus Zenfone 3 (ZE552KL) dapat dikatakan versi dasar dari semua varian Zenfone 3 yang ada saat ini. Phablet ini memiliki spesifikasi yang sangat mirip dengan Zenfone 3 Deluxe yang pernah spesifikasiharga.com bahas beberapa hari yang lalu. Perbedaan antara Zenfone 3 dan Zenfone 3 Deluxe hanya terdapat pada dapur pacunya saja. Pada sektor ini, Asus Zenfone 3 ditenagai oleh prosesor Octa Core yang terdiri dari delapan inti prosesor clock 2.0 GHz. Ia menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 625 dengan ukuran transistor hanya 14nm saja dan menggunakan GPU Adreno 506 sebagai pengolah grafisnya.
Dibagian penyimpanan, Asus telah menanamkan memory RAM sebesar 3GB hingga 4GB (tergantung varian) dan memory penyimpanan internal sebesar 32GB sampai 64GB. Untuk menambah kapasitas penyimpanan yang ia miliki, Anda dapat menggunakan kartu microSD dengan batas kapasitas 128GB. Oh ya, dan untuk urusan OS, Asus telah memasang Android Marshmallow 6.0 yang tentunya terbaru dengan ZenUI pada antarmukanya.
Beralih ke bagian tampilan, phablet Zenfone 3 mengusung layar sentuh seluas 5.5 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 pixel yang menghasilkan tingkat kerapatan sekitar ~401 ppi. Layar yang ia miliki mengadopsi teknologi Super IPS+ display dengan perindungan kaca 2.5D Corning Gorilla Glass 3. Layarnya memiliki rasio ke body sebesar 77.3% serta dikemas menggunakan bazel tipis (2.1mm) dibagian sampingnya.
Pada sektor fotografi, Asus Zenfone 3 dipersenjatai oleh kamera 13 megapixel sebagai kamera utamanya yang dilengkapi dengan dual-tone LED flash, Phase Detection Auto Focus (PDAF), dan Laser AF. Phablet ini memiliki sistem Asus TriTech autofocus sehingga memungkinkan OS untuk memilih mode fokus secara otomatis, apakah akan menggunakan Laser AF / Phase Detection / Continuous Focus hanya dalam waktu 0.03 detik saja. Dibagian depan, ia memiliki kamera 8 megapixel dengan lubang lensa f/2.0 dan sudut pandang 88 derajat yang dapat Anda gunakan untuk selfie dan video call.
Selanjutnya dibagian konektivitas, phablet ini mendukung Dual SIM bertipe Hybrid yang artinya Anda dapat menggunakan microSD pada slot SIM keduanya. Pilihan konektivitas yang disediakan oleh Asus antara lain: 4G LTE dengan dukungan VoLTE, 3G HSPA+, WiFi 802.11 a/b/g/n/ac (Dual Band), Bluetooth 4.2, USB Type-C, dan GPS. Phablet Zenfone 3 menggunakan baterai non-removable berkapasitas 3.000 mAh sebagai sumberdayanya yang sayangnya tidak diberi dukungan fast charging.
Oh ya, sebagai fitur tambahan, Asus juga telah menanamkan sensor pemindai sidik jari pada bagian belakang tepat di bawah kamera.
Kelebihan Asus Zenfone 3
- Prosesor Octa Core (8x 2.0 GHz)
- RAM Besar dikelasnya (3GB hingga 4GB)
- Dilengkapi sensor fingerprint
- OS Android paling baru (Marshmallow)
Kekurangan Asus Zenfone 3
- Tanpa dukungan fast charging
- Hybrid Dual SIM
- Baterai non-removable
Harga Asus Zenfone 3
Saat ulasan ini diterbitkan, sudah ada 4 varian warna yang tersedia untuk varian RAM 3GB Internal 32GB. Diantaranya adalah: Biru Aqua, Emas Berkilau, Hitam Safir, dan Putih. Harga Zenfone 3 untuk varian 3GB Internal 32GB adalah $249 atau setara dengan Rp. 3.300.000 di Indonesia. Saat ini harga untuk varian yang lebih tinggi seperti RAM 4GB Internal 64/128GB belum diumumkan oleh Asus.
Bersamaan dengan peluncuran phablet ini, Asus juga memperkenalkan ponsel Zenfone 3 Deluxe and Zenfone 3 Ultra.