Dirilis! Inilah Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Note 8 Terbaru

Oleh Netrix Ken

Setahun yang lalu, kegagalan Samsung Galaxy Note 7 yang terkenal membuat Samsung rugi jutaan Dollar Amerika karena akhirnya semua ponsel yang sudah dirilis pada saat itu kembali ditarik dari peredaran. Penyebabnya sangat fatal, yaitu baterai Galaxy Note 7 bisa meledak!

Samsung Galaxy Note 8

Samsung Galaxy Note 8

Tepat setelah satu tahun dari kegagalan tersebut, Samsung kembali merilis ponsel baru penerus Galaxy Note 7 yaitu Samsung Galaxy Note 8. Ponsel tersebut belum lama ini dipamerkan di acara Samsung Galaxy Unpacked yang diselenggarakan di New York, Amerika Serikat. Hingga saat ini, ponsel Samsung yang dilengkapi Stylus masih menjadi ponsel paling mahal serta paling mewah di Indonesia. Desain dari Galaxy Note 8 sangat identik dengan Galaxy S8 & Galaxy S8+, yang membedakan hanya di bagian Stylus saja.

Sama seperti Galaxy S8, Galaxy Note 8 juga mengusung desain melengkung di kedua sisinya yang disebut Infinity Display. Jika pada Galaxy S8 pojokannya terlihat sangat melengkung, pada Galaxy Note 8 ini Samsung membuat pojokannya terlihat lebih kotak. Secara menyeluruh desainnya terbuat dari material berbahan metal berlapis kaca pelindung serta tambahan stylus seperti seri Galaxy Note sebelumnya.

Spesifikasi Samsung Galaxy Note 8

Untuk urusan layar, Galaxy Note 8 mengusung layar sentuh berteknologi Super AMOLED display seluas 6.3 inci dengan resolusi Quad-HD+ atau setara dengan 1440 x 2960 pixel. Layarnya dibekali fitur Always-on display dengan perlindungan Corning Gorilla Glass 5. Samsung Galaxy Note 8 menjalankan OS Android Nougat 7.1.1 yang ditenagai oleh delapan inti prosesor (Octa-Core) Exynos 8895 berkecepatan 2.3 GHz (Quad-Core 2.3 GHz + Quad-Core 1.7 GHz). Pada sektor memory telah ditingkatkan yang sebelumnya RAM 4 GB menjadi RAM 6 GB dengan memory internal sebesar 64/128/256 GB serta dukungan microSD yang mampu membaca kartu memory hingga 2 TB.

Pada sektor fotografi, Galaxy Note 8 dipersenjatai Dual Camera setup sehingga menjadikan Galaxy Note 8 sebagai ponsel Samsung pertama yang mengusung dua buah kamera utama. Kedua kamera belakangnya memiliki resolusi 12 megapixel dengan sensor OIS di keduanya. Kamera utama yang digunakan untuk mengambil gambar memiliki bukaan lensa f/1.7 dengan Dual-Pixel autofocus sedangkan kamera pendukungnya memiliki bukaan lensa f/2.4 dengan kemampuan 2x optical zoom. Untuk kamera depan, Samsung telah menanamkan kamera 8 megapixel dengan bukaan lensa f/1.7 serta fitur autofocus. Kamera belakangnya dilengkapi LED flash dan sensor pengukur detak jantung yang diposisikan secara horizontal. Sedangkan sensor fingerprint diletakan di sebelah kanan lampu LED flash.

Tampilan Belakang Samsung Galaxy Note 8

Tampilan Belakang Samsung Galaxy Note 8

Samsung Galaxy Note 8 bersumber daya baterai non-removable yang memiliki kapasitas 3.300 mAh dengan dukungan Fast Charging QuickCharge 2.0. Untuk mengisi baterai ponsel ini, Anda dapat menggunakan port USB Type-C maupun Wireless Charging. Ponsel dan S Pen perangkat ini telah memiliki sertifikasi IP68 yang artinya tidak masalah jika jatuh ke air dengan kedalaman maksimal 1.5 meter. Desain Galaxy Note 8 diperkirakan sekitar 162.5 mm x 74.8 mm x 8.6 mm dengan bobot 195 gram saja. Fitur unik lainnya yang terdapat pada ponsel ini adalah Iris Scanner dan Samsung Pay.

Selanjutnya pada sektor konektivitas Samsung Galaxy Note 8 mendukung: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac (dual-band), Bluetooth 5.0, A-GPS, GLONASS, NFC, USB Type-C, dan jack audio 3.5 mm. Untuk saat ini Samsung baru menyediakan empat pilihan warna saja yaitu Hitam, Emas, Abu, dan Biru. Meskipun tersedia 4 pilihan warna, namun ke empat warna tersebut tetap di dominasi warna hitam pada bagian depannya.

Pilihan Warna Samsung Galaxy Note 8

Pilihan Warna Samsung Galaxy Note 8

Harga Samsung Galaxy Note 8

Saat ulasan ini diterbitkan, harga Galaxy Note 8 masih di angka £869 di Inggris atau setara dengan Rp. 15.000.000 di Indonesia. Harga yang sangat fantastis memang untuk sebuah ponsel! Bagi Anda yang sudah tidak sabar lagi ingin memiliki ponsel ini, pemesanan sudah dapat dilakukan semenjak 24 Agustus 2017 dan akan mulai dikirim pada 15 September 2017. Bagi Anda yang melakukan pemesanan versi US, Anda akan mendapatkan microSD gratis berkapasitas 128 GB (Samsung Evo+) / wireless charger / kamera Samsung Gear 360.

Semoga ulasan di atas dapat bermanfaat untuk Anda!

6GB RAMAndroid NougatExynosFingerprintIris ScannerMaliOcta Core harga galaxy note 8harga samsung note 8spesifikasi samsung note 8samsung galaxy note 8 spesifikasiindonesia harga samsung galaxy note 8download room note8 untjk s6 edge plussmarfone samsung galaxy note 8 warna pilihan sepertispesifikasi samsung galaxy note 8harga dan spesifikasi note 8harga samsung galaxy note 8warna note 8harga samsung note 8 skrgwarna samsung galaxy note 8harga dan spesifikasi samsung galaxy note8harga note 8

Tentang Penulis

Netrix Ken

Netrix Ken
  • Profil Penulis:

Bekerja sebagai System Administrator dan Web Developer di AskNet Media dalam 5 tahun terakhir. Ia seseorang yang aktif di Internet, dan suka berbagi tips dan tutorial seputar dunia IT.

Baca Juga

  • Review Samsung Galaxy Note 5 Active, Layar QHD Bersertifikat IP68

    Review Samsung Galaxy Note 5 Active, Layar QHD Bersertifikat IP68

    16 Mei 2018 - 2 Komentar
  • Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S6 Edge Plus dan Galaxy Note 5

    Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S6 Edge Plus dan Galaxy Note 5

    14 Sep 2021 - 0 Komentar
  • Perbandingan Samsung Galaxy Note 7 Vs Galaxy S7 Edge Terbaru

    Perbandingan Samsung Galaxy Note 7 Vs Galaxy S7 Edge Terbaru

    16 Mei 2018 - 0 Komentar
  • Review Samsung Note Terbaru, Samsung Galaxy Note 4

    Review Samsung Note Terbaru, Samsung Galaxy Note 4

    23 Okt 2024 - 0 Komentar
  • Download dan Install ROM Android Lollipop Untuk Samsung Galaxy Note 2

    Download dan Install ROM Android Lollipop Untuk Samsung Galaxy Note 2

    12 Okt 2024 - 50 Komentar
  • Perbandingan Xiaomi Mi Note Vs Samsung Galaxy E7 Phablet Tangguh

    Perbandingan Xiaomi Mi Note Vs Samsung Galaxy E7 Phablet Tangguh

    6 Jun 2023 - 0 Komentar
  • Perbandingan & Perbedaan Samsung Galaxy S8 vs. Galaxy Note 8

    Perbandingan & Perbedaan Samsung Galaxy S8 vs. Galaxy Note 8

    2 Des 2023 - 0 Komentar
  • Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Note 5 Bocor Ke Publik

    Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Note 5 Bocor Ke Publik

    16 Mei 2018 - 1 Komentar
  • Akankah Samsung Galaxy J5 & J5 (2016) Mendapatkan Android Nougat?

    Akankah Samsung Galaxy J5 & J5 (2016) Mendapatkan Android Nougat?

    30 Okt 2024 - 0 Komentar
  • Perbandingan Spesifikasi iPhone 7 Plus dan Samsung Galaxy Note 7

    Perbandingan Spesifikasi iPhone 7 Plus dan Samsung Galaxy Note 7

    1 Agu 2021 - 0 Komentar

Pertanyaan & Diskusi

Kirim Komentar

© 2024Spesifikasi Harga. Hak cipta dilindungi.
Dibawah lisensi AskNet Media.